Permainan crash setelah muncul logo PUBG

Ada pertanyaan lagi? Kirim permintaan

Untuk memulai, pastikan sistemmu memenuhi persyaratan minimum untuk menjalankan game. Kamu dapat mengetahui konfigurasi sistem minimum dan yang disarankan untuk menjalankan game di link di bawah ini:
[Apa persyaratan minimum dan yang disarankan untuk bermain PUBG?] 

Setelah ditentukan bahwa sistem cukup kuat untuk menjalankan game, kita dapat melanjutkan dengan langkah pemecahan masalah berikut:

1. Restart Steam. Langkah sederhana ini memungkinkan komputermu memperbaiki banyak kendala, dan ini juga sangat berguna setelah kamu menginstal pembaruan OS terbaru.

2. Verifikasi integritas game di Steam:
--Pergi ke steam > klik kanan PlayerUnknown's Battlegrounds
--Klik tab File Lokal > pilih Verifikasi Integritas File Game.

3. Pastikan OS Windows kamu terbaru:

--Buka Start Menu > ketik Settings
--Pilih Update & Security > Periksa Updates
--Instal update yang tersedia > restart komputermu

4. Pastikan semua drivermu untuk GPU dan hardware yang kamu gunakan sudah mendapatkan update terbaru. Kamu dapat mendownload driver [NVIDIA] atau [AMD] terbaru dari link support mereka.

5. Jalankan Steam sebagai Admin. Ini juga dapat membantu memperbaiki error "Kegagalan Inisialisasi Steam". Cukup buka C:Program Files (x86)Steam > klik kanan pada Steam.exe dan pilih Run as Administrator.

6. Jalankan PlayerUnknown’s Battlegrounds sebagai Admin, untuk memastikan tidak ada batasan.

--Buka C:ProgramFiles(x86)/Steam/steamapps/common/Battlegrounds/TslGame/Binaries/Win64 > pilih TsLGame.exe > klik kanan > jalankan sebagai Administrator.

7. Tempatkan Battlegrounds PlayerUnknown di hard drive yang sama dengan OS Windows kamu. Untuk meningkatkan kinerja game, kamu dapat mencoba menginstal game di SSD (Solid state drive), karena jauh lebih cepat daripada hard disk drive biasa.

Jika sistem kamu memenuhi persyaratan minimum dan solusi di atas tidak berhasil, silakan hubungi Tim Support PUBG dengan tangkapan layar atau video masalah dan file Dump untuk penyelidikan lebih lanjut.

Untuk mendapatkan file Dump, lakukan hal berikut:

Buka [Windows + R -> Task Manager -> AppData -> Local -> TslGame -> Saved -> Crashes] dan kirimkan file Dump kepada kami.

 

Artikel dalam bagian ini